
Tondano, 11 Maret 2025 – Seminar bertajuk “Literasi dan Inklusi Pasar Modal untuk Memperkuat Perekonomian di Sulawesi Utara” yang diselenggarakan oleh Kelompok Studi Pasar Modal (KSPM) Universitas Negeri Manado (UNIMA) telah berlangsung dengan sukses. Acara ini dihadiri oleh lebih dari 500 peserta, yang mayoritas adalah mahasiswa UNIMA, serta menghadirkan narasumber dari berbagai institusi keuangan, seperti Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Bursa Efek Indonesia (IDX), dan BRI Danareksa.
Rangkaian Acara
Seminar dibuka dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya serta doa bersama. Acara ini juga dihadiri oleh pimpinan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIMA, mewakili Plt. Dekan, Dr. Sjeddie R. Watung, M.AP., yaitu Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Umum, Dr. Ir. Ramon A. F. Tumiwa, M.M., serta Wakil Dekan Kemahasiswaan dan Alumni, Bobby Hamenda, SE, M.Si. Selain itu, para pimpinan dari OJK, IDX, dan BRI Danareksa juga turut hadir dalam kegiatan ini.
Sambutan pembukaan disampaikan oleh Bapak Robert Siadipar yang mewakili OJK, kemudian dilanjutkan dengan pembukaan oleh Pimpinan FEB UNIMA.


Pemaparan Materi yang Interaktif dan Informatif
Seminar ini dibagi menjadi tiga sesi, di mana setiap narasumber menyampaikan materi secara aktif dan interaktif. Para mahasiswa yang hadir sangat antusias dalam berdiskusi, mengajukan pertanyaan, dan memberikan tanggapan yang mendapat respons positif dari para pembicara.
Untuk menjaga semangat peserta, panitia juga menyajikan hiburan di sela-sela acara serta menyediakan coffee break. Hal ini membuat suasana seminar tetap nyaman dan dinamis.



Antusiasme Mahasiswa dan Tanggapan Positif
Seminar ini mendapat respons yang sangat positif dari para peserta. Beberapa mahasiswa yang hadir menyampaikan kesan dan harapan mereka terhadap acara ini:
“Hal yang paling mengesankan selama seminar adalah cara pemaparan materi oleh ketiga narasumber. Penyampaiannya menarik dan mudah dipahami, sehingga kami lebih memahami pasar modal,” ujar Fernanda, mahasiswa Manajemen.
“Seminarnya sangat seru! Panitia juga sangat baik dan sigap dalam bekerja. Apalagi kami mendapat snack selama kegiatan. Semoga seminar seperti ini bisa diadakan lagi dengan kuota peserta yang lebih besar, karena banyak mahasiswa yang antusias namun tidak kebagian tempat,” tambahnya.
“Sebagai audiens, saya merasa sangat terkesan. Kami disambut dengan hangat oleh KSPM dan diarahkan dengan baik. Yang paling menarik adalah bagaimana para narasumber sangat terbuka dan responsif terhadap setiap pertanyaan yang diajukan,” ungkap Debora, mahasiswa Ilmu Ekonomi.
“Senang bisa berpartisipasi dalam seminar ini, apalagi acaranya gratis dan mendapatkan jamuan yang baik. Materi yang disampaikan juga menambah wawasan baru. Harapan saya, KSPM tetap solid dan terus mengadakan seminar atau acara lain yang bermanfaat bagi mahasiswa,” kata seorang peserta lainnya dengan penuh antusias.
Seminar “Literasi dan Inklusi Pasar Modal untuk Memperkuat Perekonomian di Sulawesi Utara” ini menjadi bukti nyata bahwa minat mahasiswa terhadap edukasi keuangan semakin meningkat. Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan mahasiswa dapat memahami pentingnya pasar modal serta mampu mengaplikasikan ilmu yang diperoleh dalam kehidupan nyata.
Semoga di masa mendatang, KSPM UNIMA terus menghadirkan seminar dan program edukatif lainnya guna memperkuat pemahaman mahasiswa tentang dunia keuangan dan investasi.